Lurah Pimpin Aksi Bersih Di Kali Nias
News, Pegangsaan Dua, Utama 15.49
"aksi bersih ini harus terus dipertahankan, dengan semangat gotong royong selain lingkungan tetap bersih juga mempererat hubungan tali silahturahmi antar warga" ujar Haryoto.Hasyim 34, warga RW 17 sangat senang dengan aksi kerja bakti minggu pagi ini. Selain bisa menyambut tali silahturahmi juga berdampak lingkungan tetap bersih dan saluran air lancar. "kalau semua dikerjakan bersama-sama pasti akan terselesaikan " ujarnya. Kegiatan aksi bersih ini dimulai sejak puku 07.00 sampai 10.30 wib. Dengan perlengkapan dan peralatan sederhana juga dibantu puluhan petugas kelurahan warga bersama-sama membersihkan sampah maupun eceng gondok yang ada disaluran air Jalan Nias. Saluran air Jalan Nias ini merupakan satu-satunya saluran air yang menghubungkan ke kali besar yang mengalir ke muara laut. (Bian)
JADILAH ORANG PERTAMA YANG MENGOMENTARI :